Image of Sistem Peminjaman dan Keamanan pada Perpustakaan Menggunakan RIFD

Text

Sistem Peminjaman dan Keamanan pada Perpustakaan Menggunakan RIFD



Perpustakaan sangat rawan terhadap tindakan penyalahgunaan koleksi. Hal ini disebabkan salah satunya oleh sistem layanan perpustakaan yang digunakan. Umumnya perpustakaan menyediakan layanan dengan sistem terbuka. Pada sistem tersebut, pengguna dapat secara langsung memilih bahan pustaka yang diinginkan pada rak tempat jajaran koleksi diletakkan. Hal ini dapat mendorong seseorang untuk melakukan tindak kejahatan penyalahgunaan koleksi perpustakaan. Sistem keamanan untuk mengelola koleksi buku harusnya memiliki keunggulan teknologi yang mampu membaca suatu objek data dengan ukuran tertentu tanpa melalui kontak langsung (contacless) dan tidak harus sejajar dengan objek yang dibaca. Dengan teknologi sensor RFID, objek dapat terdeteksi tanpa melakukan kontak langsung dengan sensor reader RFID dan walaupun dalam kondisi tidak sejajar dengan objek yang dibaca. Mikrokontroller arduino sebagai kontrol untuk menyalakan fungsi sensor RFID dan penggerak dari servo. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Penelitian kuantitatif yang dilakukan adalah metode penelitian ckspcrimental. Dengan melakukan eksperimen terhadap variabel-variabel kontrol (input) untuk menganalisis output yang dihasilkan. Output yang dihasilkan akan dibandingkan dengan output tanpa adanya pengontrolan variabel. Hasil penelitian ini adalah sebuah alat protoype peminjaman dan keamanan buku dengan menggunakan RFID yang terdiri dari 2 sensor RFID. RFID pertama berfungsi sebagai pembaca ID buku dan RFID kedua berfungsi sebagai sensor pendeteksi keamanan pada buku. Selain itu terdapat sebuah servo yang berfungsi sebagai palang pintu ketika menerima sinyal dari RFID kedua ketika mendeteksi suatu buku (tag RFID)


Ketersediaan

TI180035TI2018 ASH sMy LibraryTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
TI2018 ASH s
Penerbit UIN Alauddin Makassar : Fakultas Sains dan Teknologi.,
Deskripsi Fisik
xiii, 69 hlm.: ilus.; 29 cm.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
TI2018
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this